Evaluasi soal IPS Semester 1 Kelas 5

Evaluasi soal IPS Semester 1 Kelas 5
Gunakan menu search pada pojok kanan atas untuk mencari jawaban
A. Pilihlah salah satu jawaban yang paling benar.
1. Peristiwa tentang kehidupan manusia yang terjadi pada masa lampau disebut ....
a. sumber
b. budaya
c. cerita
d. sejarah

2. Rekaman pembacaan teks proklamasi kemerdekaan republik Indonesia merupakan sumber sejarah berupa ....
a. tulisan
b. lisan
c. benda
d. pidato

3. Manusia mulai mengenal tulisan pada zaman ....
a. logam
b. batu
c. Hindu-Buddha
d. Islam

4. Berikut ini prasasti peninggalan Kerajaan Tarumanegara, kecuali....
a. Prasasti Ciaruteun
b. Prasasti Telaga Batu
c. Prasasti Pasir Jambu
d.Prasasti Muara Ciateun

5. Pendiri Kerajaan Demak adalah ....
a. Raden Patah
b. Pangeran Seda Sekar Lepen
c. Pangeran Trenggono
d. Fatahillah

6. Berikut ini daerah-daerah yang termasuk wilayah waktu Indonesia bagian Timur, kecuali....
a. Kalimantan Timur
b. Kalimantan Selatan
c. Kalimantan Tengah
d. Bali

7. Jika di Pontianak pukul 08.00, di Maluku pukul ....
a. 07.00
b. 09.00
c. 10.00
d. 11.00

8. Secara astronomis, Indonesia terletak di ....
a. 6 derajat BB–11 derajat BT
b. 95 derajat LU–141 derajat LS
c. 95 derajat BB–111 derajat BT
d. 6 derajat LU–11 derajat LS

9. Pegunungan merupakan daratan yang memiliki ketinggian ... meter di atas permukaan Laut.
a. 500
b. 600
c. 700
d. 800

10. Dataran tinggi yang terletak di Aceh adalah ....
a. Alas
b. Charles Louis
c. Daeng
d. Karo

11. Berikut ini suku bangsa di Sulawesi Tengah, kecuali....
a. Kaali
b. Kuwali
c. Balatar
d. Buton

12. Lagu daerah yang berasal dari Jambi adalah ....
a. Langgam Malayu
b. Mayang
c. Butet
d. Piso Surit

13. Rumah adat Nusa Tenggara Barat adalah ....
a. Saon Ata Mosa Lakitana
b. Natah
c. Dalam Loka
d. Baileo

14. Tahapan pengolahan barang yang tepat di bidang industri yaitu ....
a. mengolah bahan mentah menjadi bahan jadi
b. mengolah bahan jadi menjadi bahan konsumsi
c. mengolah bahan baku menjadi bahan mentah, lalu menjadi bahan jadi
d. mengolah bahan mentah menjadi bahan baku, lalu menjadi bahan jadi

15. Berikut ini perusahaan yang dikelola oleh negara, kecuali ....
a. PT Pos Indonesia
b. PT PLN
c. PT Kereta Api Indonesia (KAI)
d. Bank Jabar

B. Isilah titik-titik berikut ini!
1. Raja Majapahit pertama adalah ....
2. Upacara pembakaran mayat di Bali dikenal dengan nama ....
3. Apuse merupakan lagu daerah yang berasal dari ....
4. ... merupakan senjata tradisional dari Provinsi jawa Barat.
5. Tari ... merupakan tarian daerah dari Provinsi Nangro Aceh Darussalam.
6. Ken Arok adalah orang yang memimpin kerajaan ....
7. Candi Prambanan merupakan candi bersorak ....
9. Daratan yang bentuknya datar dan biasa digunakan sebagai lahan pemukiman disebut ....
10. Dalam kegiatan ekonomi, orang yang menyalurkan barang dinamakan ....

C. Kerjakan soal berikut dengan baik!
1. Sebutkan tiga candi peninggalan Kerajaan Hindu!
2. Siapa saja tokoh yang pernah memerintah Kerajaan Mataram lama!
3. Apa saja sumber sejarah?
4. Sebutkan tiga karya sastra peninggalan masa kerajaan Hindu-Buddha!
5. Apa saja tarian tradisional Sumatra Barat?
6. Bagaimana cara mengahargai keragaman suku dan budaya?
7. Sebutkan tiga wilayah waktu di Indonesia!
8. Uraikan perbedaan kenampakan alam alami dan buatan!
9. Sebutkan contoh kenampakan alam alami dan buatan! Masing-masing tiga contoh.
10. Apa saja jenis-jenis usaha di Indonesia!